Thursday, September 29, 2016

Pico Cão Grande, Gunung Terlangsing Seperti Menara

Ensiklopedia Britannica mendefinisikan gunung sebagai sebuah bentuk tanah yang menonjol di atas wilayah sekitarnya. Tumpukan tanah biasanya memakan ruang yang luas. Syarat kedua, bisa disebut gunung bila tingginya lebih dari 2000 kaki (610 m).

Di Afrika, ada sebuah struktur menjulang nan unik. Orang menyebutnya Pico Cão Grande. Inilah gunung yang bentuknya tinggi seperti menara.

 

Mengacu pada syarat yang ditetapkan ensiklopedia, apakah Pico Cão Grande, atau Great Dog peak bisa disebut gunung? Bila diukur dengan daerah sekelilingnya hanya 300 meter, namun ukuran sesungguhnya  663 meter diatas permukaan laut. Maka masuk dalam kategori gunung, walau tak aktif.

Pico Cão Grande menjadi gunung unik karena kecuramannya di atas 80 derajat, layaknya sebuah gedung, gunung ini tidak memiliki kemiringan dalam ketinggiannya hingga disebut needle-shaped mountain.

 


Gunung ini adalah "plug vulkanik" di Bumi. Lebih mengesankan dari Devils Tower di Wyoming (386 m), karena gunung ini lebih curam dan kurus. Meskipun demikian, lebih sulit untuk memotret gunung ini dibandingkani Devils Tower: Puncaknya sering tersembunyi oleh awan atau hujan.

Tertarik mengunjunginya? Datanglah ke Republik Demokratik Sao Tome dan Principe, yakni negara pulau yang berbahasa Portugis terletak di Teluk Guinea, di lepas pantai barat khatulistiwa Afrika Tengah. Kira-kira 225 kilometer  lepas pantai barat laut Gabon.

 


Negara ini hanya terdiri  dari dua pulau: São Tomé dan Príncipe, terpisah sekitar 140 kilometer (87 mil). Kedua pulau ini adalah bagian dari rangkaian pegunungan yang tidak aktif. São Tomé, pulau selatan yang cukup besar, terletak tepat di utara khatulistiwa. Diberi nama untuk menghormati Santo Thomas dengan penjelajah Portugis yang tiba di pulau itu pada hari perayaannya.

Di pulau ini terdapat sebuah daerah kecil di bagian selatan yang dijadikan Daerah Taman Nasional. Daerah dilindungi tersebut  memiliki banyak banyak satwa dan tumbuhan langka. Nah, di dalam taman nasional inilah Pico Cão Grande berada.






Awan Tsunami Muncul di Langit Sydney




Sebuah badai berkekuatan besar tengah terbentuk di Sydney, Australia menciptakan awan spektakular seperti ‘tsunami’ di Pantai Bondi, pada Jumat kemaren, seperti dikutip dari BBC.

Kebetulan, di pantai itu sedang diadakan pameran patung tahunan. Tak pelak, banyak orang di pantai itu menjadi saksi betapa mengerikan sekaligus indahnya awan itu.

Hujan deras lalu jatuh di seluruh kota selama hampir 3 jam.


Awan Gelombang ‘Tsunami’ Muncul di Langit Sydney. Turis China sedang menikmat pemandangan awan ‘tsunami’

Kendati menyeramkan, awan itu tak mematikan. Demikian pula dengan badainya. Seperti yang diutip dari liputan6.com, Menurut para ahli cuaca, fenomena itu terjadi karena udara lembab bercampur dengan angin yang dingin.



Hampir sebagian besar wilayah Australia tengah menghadapi berbagai cuaca buruk seminggu terakhir ini. Menurut Biro Meteorologi Australia, beberapa badai mengancam di beberapa wilayah.

Badan itu telah memperingati akan ada banyak kilat, angin kencang serta hujan deras. Penduduk diharapkan untuk mencopot listrik jika tak dipakai, membersihkan daun di dekat kabel listrik dan jauhkan mobil dari pohon-pohon.


Minim Manajer Lokal yang Mumpuni, Timnas Inggris pun Repot Sendiri



London - Tim nasional Inggris harus mencari sosok baru untuk mengisi kursi manajer. Tapi situasinya menjadi sulit karena tak banyak manajer lokal yang cukup mumpuni.

Timnas Inggris harus mencari manajer tetap setelah Sam Allardyce meletakkan jabatan karena terjerat skandal. Sementara ini, Gareth Southgate yang merupakan manajer timnas U-21 akan memegang kendali tim.

[Baca juga: Allardyce Kehilangan Jabatan Lewat Skandal Memalukan]

Sejumlah nama sudah dikaitkan dengan jabatan manajer timnas Inggris. Mulai dari manajer Arsenal Arsene Wenger, pelatih timnas Amerika Serikat Juergen Klinsmann, sampai manajer Bournemouth Eddie Howe.

Meski demikian, FA (Asosiasi Sepakbola Inggris) diyakini akan memprioritaskan pilihan ke orang Inggris asli. Dari tiga nama yang sudah dikaitkan tersebut, maka hanya Howe yang paling sesuai.

Namun demikian, Howe yang baru berusia 38 tahun bisa dibilang masih terlalu muda dan kurang berpengalaman untuk menangani timnas. Lebih dari itu, masalahnya kini adalah memang tak banyak manajer-manajer lokal Inggris yang punya kualitas cukup untuk melatih timnas.

"Kalau kita mencari sosok orang Inggris, tidak ada daftar bagus sekarang. Dengar, saya bermain 20 tahun untuk Inggris, sepakbola internasional, 30 tahun sebagai profesional," kata eks kiper timnas Inggris Peter Shilton kepada Omnisport.

"Saya tahu apa yang dibutuhkan untuk menangani sepakbola internasional dari Sir Alf Ramsey yang hebat, yang memenangi Piala Dunia untuk kami, sampai ke Bobby Robson."

"Anda harus punya kualitas dan latar belakang tertentu. Saya tidak begitu yakin kita punya manajer semacam itu lagi di Inggris dan ini akan jadi keputusan yang sulit, tapi Anda harus punya kualifikasi itu."

"Anda harus punya kemampuan manajemen individu dengan para pemain sekarang ini. Anda harus mengeluarkan yang terbaik dari mereka. Tidak cuma soal taktik dan latiha, tapi soal pemain menghormati Anda dan ingin bermain untuk Anda," imbuhnya seperti dikutip Soccerway.

Shilton, peraih dua trofi Liga Champions, mengaku sebelumnya pernah menyarankan FA untuk mengangkat Martin O'Neill yang saat ini menangani timnas Republik Irlandia. Itu bahkan sebelum FA menunjuk Allardyce.

Sangat mengenal O'Neill semenjak aktif sebagai pemain, Shilton menilai koleganya itu memenuhi kualifikasi untuk jadi manajer Inggris meski bukan orang Inggris asli. Baginya, O'Neill adalah orang yang paling mengenal Inggris di antara orang-orang luar.

"Saya bermain dengannya di Nottingham Forest. Kariernya di manajemen sudah cemerlang. Dia memenangi trofi-trofi dan mengeluarkan yang terbaik dari tim Irlandia. Anda bisa melihat mereka mau bermain untuknya," ujarnya soal O'Neill, yang pernah juara di Liga Skotlandia, juga merengkuh trofi Piala Liga Inggris. 

Monday, September 26, 2016

Fakta-Fakta Menarik tentang Pulau-Pulau di Indonesia



Republik Indonesia, disingkat RI atau Indonesia, adalah negara di Asia Tenggara yang dilintasi garis khatulistiwa dan berada di antara benua Asia dan Australia serta antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 13.466 pulau yang sudah didaftarkan ke PBB. Sebagai negara kepulauan, ada baiknya kita melihat fakta-fakta tentang pulau-pulau di Indonesia.

Dibawah ini beberapa fakta menarik tentang pulau-pulau di Indonesiaseperti yang dikutip darigoodnewsfromindonesia.org

Seluruh propinsi di Indonesia mempunyai pulau

Pulau Penjalin di Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau.

Benar, semua propinsi di Indonesia berbatasan dengan laut, dan mempunyai setidaknya belasan pulau.


Kepulauan Seribu

Salah satu titik di gugusan pulau Seribu

Kepulauan Seribu adalah gugusan pulau-pulau kecil yang terletak di Laut Jawa, tepatnya di wilayah Provinsi DKI Jakarta. Tahukah anda, ternyata jumlah pulaunya tidak sampai seribu, “hanya” ada 218 pulau.



Pulau Terbanyak

Pulau Batam di Kepulauan Riau

Provinsi yang memiliki pulau terbanyak adalah Provinsi Kepulauan Riau. Provinsi ini memiliki 2.408 pulau, disusul Provinsi Papua Barat dengan 1.917 pulau, Maluku Utara dengan 1.525 pulau, Maluku dengan 1.399, disusul Provinsi Nusa Tenggara Timur dengan 1.192 pulau.

Pulau Tersedikit

Pulau karang di Pantai Drini, Yogyakarta

Sebaliknya, Jambi merupakan provinsi yang memiliki pulau paling sedikit. Provinsi ini pulaunya hanya ada 19 pulau, disusul Provinsi DI Yogyakarta dengan 23 pulau, Kalimantan Tengah dengan 32 pulau, Bengkulu dengan 47 pulau, dan Sumatera Selatan dengan 53 pulau.

Pulau Kecil Terluar

Pulau Dana di NTT yang berbatasan dengan Australia

Provinsi yang memiliki pulau-pulau kecil terluar paling banyak adalah Provinsi Kepulauan Riau. Di provinsi ini ada 20 pulau kecil terluar. Tetapi dari jumlah itu, ternyata hanya Pulau Subi Kecil yang ada penghuninya; 19 pulau lainnya adalah pulau kosong. Provinsi Maluku memiliki 17 pulau kecil terluar. Dari jumlah itu, 11 pulau sudah ada penduduknya dan 6 pulau lainnya merupakan pulau kosong. Sulawesi Utara memiliki 11 pulau kecil terluar. 7 pulau dihuni dan 11 pulau kosong. Provinsi Papua memiliki 9 pulau kecil terluar. 5 pulau berpenghuni dan 4 pulau lainnya masih kosong.

Terumbu Karang Terbanyak

Terumbu karang indah di bawah laut Raja Ampat

Sebagai negara kepulauan, Indonesia juga memiliki banyak lokasi terumbu karang. Jumlah terumbu karang di perairan Indonesia ada 1.133 lokasi. Sebanyak 504 lokasi terdapat di wailayah Indaonesia bagian barat, 308 lokasi di tengah, dan 321 lokasi di timur. Lokasi terumbu karang yang cukup terkenal, antara lain di Pulau Bintan (Riau), Kepulauan Seribu (Jakarta), Karimun Jawa (Jawa Tengah), Pulau Derawan (Kalimantan Timur), Pualu Komodo (Flores), Nusa Penida (Bali), Selat Lembeh (Sulawesi Utara), Wakatobi (Sulawesi Tenggara), Bunaken (Sulawesi Utara), dan lainnya.

Tottenham Dapat Kabar Baik soal Cedera Kane



London - Pemeriksaan lanjutan terhadap Harry Kane menunjukkan hasil yang sangat positif. Kondisi striker Tottenham Hotspur itu jauh lebih baik daripada perkiraan awal.

Kane meninggalkan stadion dengan memakai kruk saat Tottenham mengalahkan Sunderland, 18 September lalu. Striker berusia 23 tahun itu mengalami cedera di ligamen engkel kanannya.

Kane sempat dilaporkan terancam absen selama dua bulan. Namun, kondisinya ternyata tak separah dugaan awal.

"Setengah jam yang lalu, kami menerima informasi soal pemindaian. Itu jauh, jauh lebih baik daripada yang kami kira," jelas manajer Tottenham, Mauricio Pochettino, tentang kondisi Kane.

"Kami gembira. Itu adalah pemindaian yang sangat positif. Kami sangat, sangat gembira dengan kabar ini, tapi kami belum bisa memperkirakan berapa lama cedera itu akan pulih," lanjut Pochettino.

"Saya bukan dokter, sulit untuk mengatakan satu, dua, tiga pekan. Namun, itu jauh lebih baik daripada yang kami kira," katanya seperti dikutip Sky Sports.

Kane musim ini telah tampil pada enam pertandingan dalam seragam Tottenham dan menyumbangkan dua gol. Selama dia absen, Tottenham akan mengandalkan Vincent Janssen di lini depan.

Tak Diizinkan Pergi Musim Panas Ini, Draxler Tetap Fokus di Wolfsburg



Wolfsburg - Julian Draxler sebenarnya ingin meninggalkan Wolfsburg di bursa transfer musim panas ini. Namun, untuk sekarang Draxler akan fokus membela klubnya tersebut.

Draxler didatangkan Wolfsburg dari Schalke 04 pada musim panas tahun lalu. Pemain berposisi gelandang serang itu musim lalu menyumbangkan delapan gol dalam 31 pertandingan bersama Die Wolfe.

Akan tetapi, setelah memperkuat timnas Jerman di Piala Eropa 2016, Draxler meminta kepada Wolfsburg untuk diizinkan bergabung dengan klub lain. Meski Arsenal dan Paris Saint-Germain disebut-sebut menaruh minat padanya, dia tak mendapatkan jalan keluar.

"Saya tak punya peluang untuk berganti klub karena Wolfsburg tidak membiarkan saya pergi," ungkap Draxler kepada Kicker.

"Ada banyak spekulasi di sepanjang musim panas. Beberapa hal benar, sementara yang lain salah. Tampaknya akan ada spekulasi lagi pada bulan Januari nanti, tapi saya tidak akan memulainya," tutur pesepakbola berusia 23 tahun itu.

Wolfsburg sendiri baru mau melepas Draxler pada musim panas tahun depan. Pada saat itu, klausul rilis si pemain akan mulai aktif.

(Baca juga: Jelaskan Situasi Draxler, Wolfsburg Tegaskan Baru Mau Jual di 2017)

Karena sekarang bursa transfer sudah ditutup, Draxler akan sepenuhnya fokus ke pekerjaannya di atas lapangan. Dia baru akan memikirkan soal transfer setelah kompetisi berakhir.

"Saya cuma manusia dan apa yang telah terjadi juga memengaruhi saya. Tapi, sepakbola adalah bisnis, dan Anda harus fokus pada pekerjaan. Tak selalu mudah, tapi saya tahu apa yang diharapkan dari saya. Saya akan bekerja keras untuk melakukannya," ujar Draxler.

"Kami memang ada perbedaan pendapat, tapi kami telah mengesampingkannya. Tak ada masalah lagi. Tentu saja, tak mudah untuk melupakan apa yang terjadi di musim panas ini, tapi sekarang itu sudah berlalu," katanya.

Wolfsburg saat ini menduduki posisi ke-13 di klasemen sementara Bundesliga. Mereka cuma meraih satu kemenangan dalam lima laga pertama musim ini.

5 Artis Korea Tercantik Tanpa Operasi



Negara Korea memang semakin booming dengan demam Korean Wave, mulai dari K-Pop, makanan, Jeju Island, “Running Man” hingga drama Korea. Kelihatannya segala hal tentang Korea ini jadi menjamur di dunia. Bahkan tak sedikit orang-orang yang rela menjalani operasi plastik demi wajahnya mirip selebriti Korea. Dari sekian banyak artis wanita yang ada di Korea, rupanya tetap ada yang kecantikannya alami, tanpa operasi plastik. Inilah 5 artis Korea tercantik tanpa operasi, seperti dilansir dari Hotmagzcom.

1. SONG HYE GYO

Song Hye Gyo (Wikipedia)

Song Hye Gyo, artis cantik yang satu ini awalnya populer di Indonesia sejak membintangi sebuah drama berjudul “Endless Love” yang ditayangkan di salah satu televisi di indonesia. Dirinya masuk ke dalam daftar 100 wanita tercantik di dunia, menggeser beberapa aktris cantik Hollywood. Yang perlu kamu tahu, kecantikan selebriti Korea paling cantik ini alami, alias bawaan dari lahir tanpa operasi plastik apapun.

2. SANDARA PARK

Sandara Park (Soompi)

Personil 2NE1 ini terkenal dengan wajah imutnya yang menggambarkan ciri khas kecantikan cewek Korea. Walaupun usianya telah lebih dari 30 tahun namun tidak sedikit yang mengatakan kalau Dara tampak jauh lebih muda dibanding artis-artis muda di Korea. Tentu saja kecantikan dara yang satu ini alami, bukan hasil operasi.

3. PARK SHIN HYE

Park Shin Hye (Soompi)

Artis yang populer sebagai ratu Drama di Korea ini mengaku tak pernah melakukan operasi plastik. Meskipun banyak orang yang memberi saran supaya dia mengoperasi hidungnya agar lebih mancung, namun ia selalu menolak. Matanya yang lebar dan pipinya yang chubby yang ia miliki sudah menjadi ciri khas dari artis yang telah berumur 25 tahun ini.

4. SUZY MISS A

Suzy Miss A (Soompi)

Artis “Dream High” ini mengaku bahwa ia tak sempat melakukan operasi plastik, yang ia lakukan kepada wajahnya cuma whitening gigi. Kalau umumnya cewek Korea identik dengan rahang dan pipi yang tirus, Suzy justru miliki pipi yang sedikit chubby. Dan inilah yang membuat dirinya nampak awet muda dan jadi ciri khasnya.

5. HAN YE SEUL

Han Ye Seul (Kpopmusic)

Artis pemeran “Birth of a Beauty” ini mengatakan bahwa ia tidak ingin operasi plastik untuk membuat ia kelihatan lebih cantik. Hal itu dikarenakan ia sudah percaya diri dengan kecantikan alami yang dia miliki. Ye Seul mengemukakan bahwa sebagai manusia kita memang tidak pernah bisa puas dengan tampilan kita, tapi dia tetap yakin atas apa yang telah ia miliki.